Category: Kegiatan

Partai Gelora Kolaborasi dengan Slankers dan Pondok Sedekah Bantu Korban Banjir di Bekasi

, , , , ,

Partaigelora.id – Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia kembali memberikan bantuan untuk korban banjir di Bekasi, Jawa Barat (Jabar) yang terdampak cukup parah banjir yang melanda Jabodetabek beberapa waktu lalu.

Partai Gelora menggandeng pasukan Slankers, Yayasan Pondok Sedekah dan masyarakat setempat menembus lokasi terpencil dan terisolir di Kampung Garon Cangkring, Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten Bekasi, Jabar, Kamis (25/2/2021).

Bantuan kali ini diberikan oleh Bidang Jaringan & Kerjasama Lembaga DPN Partai Gelora Indonesia bersama DPD Kabupaten Bekasi. Bantuan serupa sebelumnya di lokasi yang sama telah diberikan oleh Bidang Pelayanan Masyarakat (Yanmas).

“Banjir ini jadi momentum membangun kebersamaan, bergotong royong, an berkolaborasi untuk membantu sesama yang mengalami musibah,” kata Ratu Ratna Damayani, Kabid Jaringan & Kerjasama Lembaga DPN Partai Gelora di Jakarta dalam keterangannya, Jumat (26/2/2021).

Ketua Slankers Bekasi, Muhammad Fauzi menegaskan adanya manfaat yang besar dari kerjasama bersama Gelora dan masyarakat ini. “Kita bisa saling bahu membahu sesuai dengan kemampuan dan potensi masing-masing untuk menolong warga,” papar Fauzi.

Apalagi, sambung Fauzi, kondisi dampak banjir masih parah di Kabupaten Bekasi ini. Hingga kemarin banjir masih merendam beberapa desa di Kabupaten Bekasi.

“Tinggi banjir masih sepinggang orang dewasa. Hal ini akibat dari jebolnya tanggul sungai Citarum pada Sabtu malam pekan lalu (20/2/202),” katanya.

Sedangkan Anton dari Pondok Sedekah mengatakan, yayasannya mendapatkan bantuan dari masyarakat, termasuk dari selibriti dan disalurkan melalui gabungan relawan yang dikoordinasi oleh Gelora ini.

“Aksi kemanusiaan ini sudah menjadi program rutin. Kami lakukan untuk meringankan penderitaan saudara-saudara kita. Terima kasih atas support para relawan dan donatur dalam program ini,” kata Anton.

Salah seorang warga setempat, Arif 27), guru swasta di Kecamatan Cabangbunging mengaku tergerak bergabung menjadi relawan. Wilayah tempat tinggalnya di kampung Gabon Cangkring paling parah terdampak banjir.

Arif mengatakan, untuk menuju Kampung Gabon Cangkring relawan harus melalui lautan banjir sepanjang 2-3 km dengan perahu karet. Karena itu, ia mengaku terharu terhadap upaya Partai Gelora dalam memberikan bantuan ke masyarakat di wilayahnya.

“Kami terharu, masak orang dari luar membantu dan saya hanya diam saja, makanya say ikut jadi relawan. Ada ribuan pengungsi tersebar di beberapa titik. Di satu titik terisolir ada sekitar 500 warga yang hanya bisa diakses dengan perahu,” paparnya.

Gabungan relawan ini mendistribusikan ratusan makanan siap saji, sembako, dan membuka posko kesehatan dan penyediaan obat-obatan. Relawan menggunakan perahu karet untuk menuju ke daerah yang terisolir banjir.

Menangggapi hal ini, Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Anis Matta menyampaikan ucapan terima kasih kepada para relawan yang telah membantu korban banjir Bekasi. Sebab, solidaritas dan gotong royong adalah bagian dari DNA bangsa Indonesia.

“Terima kasih kepada seluruh anggota, relawan, dan sahabat Gelora yang telah terus membangkitkan solidaritas dalam kerja-kerja nyata. Selama ada pejuang kemanusiaan seperti Anda sekalian, kita boleh optimis Indonesia akan tetap tegak berdiri,” kata Anis Matta menyemangati.

Partai Gelora Gelar Bhakti Gelora Bantu Korban Banjir di Bekasi

, , , , , ,

Partaigelora.id – Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia melakukan kegiatan bakti sosial ‘Bhakti Gelora’ untuk membantu korban banjir di Jakarta, Bekasi dan Tangerang beberapa waktu lalu.

Salah satu titik banjir terparah yang dikunjungi Bidang Pelayanan Masyarakat (Yanmas) DPN Partai Gelora adalah Kampung Cangkring RT 12/RW.03 Desa Jayalaksana, Kecamatan Cabangbungin Karawang, Bekasi, Jawa Barat.

“Kami melaksanakan kegiatan Bhakti Gelora untuk membantu saudara-saudara kita yang terdampak bencana banjir, salah satu titik terparah di Kampung Cangkring Desa Jayalaksana, Bekasi. Kami bagikan 100 boks lauk kering siap saji, 1.000 baju layak pakai, 500 masker, 100 mukena, mie instan, beras, snack dan goody bag untuk anak-anak,” kata Styandari Hakim, Ketua Bidang Yanmas dalam keterangannya, Rabu (24/2/2021).

Menurut Tyan – sapaan akrab Styandari Hakim, Bhakti Gelora ini sengaja digelar sebagai bentuk kepedulian dari Partai Gelora terhadap masyarakat yang terdampak banjir.

“BMKG memprakirakan sebagian besar wilayah Indonesia mengalami puncak musim hujan di bulan Januari dan Februari 2021, serta musim hujan diprediksi hingga bulan April 2021,” paparnya.

Karena itu, diperlukan peningkatan kewaspadaan pada daerah-daerah yang diprediksi akan mendapatkan akumulasi curah hujan dengan intensitas yang tinggi seperti Jakarta, Tangerang, Depok dan Bogor.

Terkait dengan peristiwa tersebut, Partai Geloramengharapkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan bersama, baik pemerintah dan masyarakat, dalam mencegah dan mengantisipasi dampak bencana yang mungkin terjadi.

“Dampak La Nina dapat memicu curah hujan yang jauh lebih tinggi dibandingkan kondisi normal sehingga potensi banjir, banjir bandang dan tanah longsor ke depan yang perlu diwaspadai,” kata Ketua Bidang Yanmas DPN Partai Gelora Indonesia ini.

Adapun langkah selanjutnya untuk meningkatkan kesiapsiagaan itu, Partai Gelora akan melakukan sosialisasi dan edukasi terkait potensi pencegahan banjir, banjir bandang dan tanah longsor dengan media elektronik dan media sosial, khususnya di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

“Kehadiran Bhakti Gelora ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan terhadapp bencananya. Tentunya dengan tetap menjalankan protokol Kesehatan seperti jaga jarak, pakai masker, cuci tangan dengan air mengalir dan sabun,” pungkasnya.

Acara Bhakti Gelora, selain digelar Bidang Yanmas DPN Partai Gelora juga dilakukan oleh DPD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan DPC Karang Tengah dengan melakukan aksii peduli bencana banjir di Kelurahan Pedurenan di Perumahan Ciledug Indah, Karang Mulya dan Pondok Bahar, Tangsel, Banten.

Partai Gelora Gelar Aksi Peduli Covid-19 di Depok

,

Pertaigelora.id – Dalam upaya menekan tingginya angka penularan pandemi Covid-19 di Kota Depok, Partai Gelora Indonesia menggelar kegiatan penyemprotan disinfektan dan membagikan masker ke rumah-rumah warga, pada Sabtu 30 Januari 2021.

Aksi sosial tersebut berlangsung di dua RW, yakni RW 11 dan RW 02 di Kelurahan Mampang Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok.

Selain penyemprotan dan berbagi masker, para aktivis Gelora berseragam kaos biru itu juga membagikan hand sanitizer serta memberikan penyuluhan kepada warga soal pentingnya upaya pencegahan penyebaran pandemi virus corona.

Ketua panitia yang juga Ketua DPC Gelora Pancoran Mas, Toni Subagio menjelaskan, aksi sosial ini dilakukan dengan berkolaborasi bersama masyarakat.

“Dalam situasi pandemi yang berkepanjangan ini diharapkan semua pihak terus bahu membahu dan tolong menolong dalam mengatasi berbagai persoalan masyarakat. Namun begitu kehati-hatian juga harus tetap dijaga, serta terus meningkatkan pengetahuan soal upaya mengatasi virus corona,” ujarnya.

Selain di Mampang, rencananya aksi sosial bertema Gelora Peduli Covid-19 serupa juga akan digelar di kelurahan lainnya di Kota Depok. Untuk tahap pertama, Gelora menargetkan penyemprotan sebanyak 500 rumah warga, serta pembagian 1000 masker dan 500 hand sanitizer.

Sementara itu Ketua RW 11, Ansori, menyambut baik langkah Partai Gelora yang melakukan aksi sosial di wilayahnya. Menurutnya, kegiatan kepedulian yang dilakukan Gelora sangat bermanfaat, mengingat saat ini masyarakat sedang kesulitan di tengah situasi pandemi.

Tokoh masyarakat Mampang itu berharap, partai politik memang semestinya memberikan kontribusi kepada masyarakat di berbagai situasi. “Jadi jangan hanya mendekati masyarakat pada saat menjelang pemilu. Namun setelah itu masyarakat ditinggalkan,” ujarnya.

Partai Gelora Sulsel Terjunkan Tim Blue Helmet Patroli Siaga Banjir

, ,

Partaigelora.id – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW ) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Sulawesi Selatan (Sulsel) menurunkan relawannya melakukan patroli siaga banjir di beberapa kota di Sulsel. Tim Relawan yang diturunkan untuk melakukan pemantauan siaga banjir adalah Tim Blue Helmet.

Saat ini curah hujan yang masih tinggi, membuat warga masih was-was akan datangnya banjir di beberapa kota di Sulawesi Selatan. Termasuk Kota Makassar yang rawan banjir, setiap kali datang hujan lebat. Tim Blue Helmet, terus melakukan pemantauan ke tempat-tempat lokasi yang rawan banjir.

Selasa, 29 Desember 2020, Tim Blue Helmet turun dengan tim penuh, melakukan patroli masuk ke lorong-lorong dengan menggunakan jeep yang dirancang khusus untuk daerah banjir.

“Suaca mulai mendung gelap dan hujan mulai lagi turun lagi. Jadi kami turun patroli melihat situasi warga khsusnya lokasi rawan banjir,” kata Sulfiadi, Direktur Operasi Blue Helmet yang langsung memimpin patroli.

Seperti diketahui, sepekan lalu tim Blue Helmet membuka posko-posko banjir di beberapa rumah warga untuk menyalurkan bantuan makanan dam minuman menghadapi darurat banjir. Juga melakukan evakuasi warga yang terjebak banjir dengan memggunakan perahu karet.

Banjir Parah Kota Medan, Dapur Berkah Gelora Berdiri di 15 Titik Rawan

, , ,

Partaigelora.id – Banjir bandang melanda sejumlah wilayah di Kota Medan, Sumatera Utara. Akibatnya, ribuan rumah terendam sejak Jumat (4/11/2020) dini hari dan menyebabkan lima orang yang tewas akibat peristiwa tersebut hingga kini.

Kondisi tersebut membuat Partai Gelora Indonesia bergerak cepat. Partai yang baru berumur satu 1 tahun ini kemudian mendirikan 15 Dapur Berkah Gelora untuk menyiapkan makanan bagi korban banjir.

Ketua DPD Partai Gelora Kota Medan, Muhammad Nasir, banjir bandang tersebut sangat mengagetkan warga yang tinggal di sekitar bantaran Sungai Deli, seperti di Kecamatan Medan Maimun.

“Atas musibah tersebut, kami menginisiasi untuk membangun Dapur Berkah Gelora yang dibuat atas kepedulian Partai Gelora Indonesia kepada masyarakat yang terkena banjir,” kata Nasir.

Muhammad Nasir menjelaskan, pasca banjir tersebut terjadi, DPD Partai Gelora Kota Medan dan jajaran dikerahkan untuk mendirikan 15 Dapur Berkah Gelora di sejumlah kecamatan yang terdampak banjir. Dapur umum tersebut akan beroperasi 24 jam untuk membantu korban banjir.

“Ada sekitar belasan dapur umum yang kami bangun. Inilah sebagai kontribusi Partai Gelora Indonesia kepada para korban banjir. Kita hadir bersama yang lain untuk saling membantu,” bebernya.

Kehadiran Dapur Berkah Gelora ini mendapat sambutan positif dari masyarakat yang tinggal di Jalan Brigjen Katamso Pasar Senen dan Gang Asli Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Medan Maimun.

“Alhamdulillah antusias masyarakat sangat positif. Untuk itu kami meminta warga untuk tetap waspada untuk mengantisipasi banjir susulan. Karena kita tahu sekarang ini sudah masuk musim hujan,” bebernya.

Selain itu, Muhammad Nasir berharap kepada pemerintah Kota Medan dan Provinsi Sumatera Utara untuk berkolaborasi membantu warga, terutama untuk mendirikan posko kesehatan.

“Kami harap pemerintah kota dan provinsi menyiapkan pos kesehatan cepat untuk mengantisipasi penyakit yang muncul setelah banjir. Kami dari Partai Gelora juga akan tetap mendampingi dan terus menyalurkan bantuan,” pungkasnya.

Seperti diketahui, banjir besar melanda Daerah Aliran Sungai (DAS) Sungai Belawan mulai dari hulu (Deli Tua) sampai hilir dan juga ke Kota Binjai. Banjir dimulai Jumat (4/12/2020) pukul 00.00 WIB.

Kondisi terparah terjadi di perumahan Oma D’ Flamboyan dengan ketinggian antara 4-6 meter. Saat ini masih terus dilakukan evakuasi terhadap 145 KK . Beberapa rumah tenggelam dan beberapa kendaraan terlihat hanyut, sementara diperikiran 10 orang hilang terseret air bah.

PMI telah mengerahkan 8 unit perahu dan 2 mobil ambulance, sementara BPBD menyiapkan 5 mobil evakuasi. Tim evakuasi berasal dari Arhanud, BPBD Provsu, Basarnas, PMI, kecamatan dan masyarakat. Mereka melakukan mengevakuasi sejak 00.30 WIB hingga sekarang. Evakuasi sementara pengungsi ditempatkan di Arhanud, Balai Desa Tj Selamat.

Sedangkan tim lain melakukan evakuasi di Desa Sejarah Baru, Kecamatan Deli Tua dengan 400 KK. Untuk Kota Binjai lokasi banjir di Kelurahan Bergam diperkirakan ada 400 KK yang terdampak. Tim evakuasi sedang bekerja deengan titik lokasi evakuasi sekitar Masjid Baiturrahman.

DPW Partai Gelora Papua Serahkan Bantuan kepada Korban Kebakaran di APO Kali Jayapura

, , ,

Partaigelora.id – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Papua melakukan aksi peduli sesama dengan memberikan bantuan sembako dan pakaian layak pakai kepada korban kebakaran APO Kali, Kelurahan Bhayangkara, Distrik Jayapura, Papua pada Kamis (26/11/2020).

Dalam insidm kebakaran hebat ini ilaporkan, dalam insiden tersebut setidaknnya 500 orang kehilangan tempat tinggalnya, akibat rumah mereka ludes terbakar dilalap si jago merah.

Aksi peduli ini sesama ini diserahkan langsung oleh Ketua DPW Gelora Papua, Muhamad Yamin Noch di penampungan warga Kerukunan Keluarga Maluku Utara (KKMU) Provinsi Papua di APO Bengkel.

“Saya menghimbau kepada warga korban agar tabah dalam menghadapi musibah. Dan saya berharap dukungan masyarakat serta Pemerintah Kota Jayapura untuk segera memastikan penanganan korban dengan merelokasi korban di tempat penampungan yang laya kdan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan,” kata Yamin, Jumat (27/11/2020).

Wakil Ketua KKMU ini mengatakan, para korban membutuhkan uluran bantuan kemanusiaan berupa pakaian layak pakai, kebutuhan Ibu dan anak, serta sembako.

“Hampir dipastikan tidak ada harta benda yang dapat diselamatkan karena kejadian kebakan pada jam aktivitas kerja,” katanya.

Dari data sementara yang dihimpun, korban kebakaran kurang lebih sebanyak 55 kepala keluarga (KK) pemilik rumah tinggal dann 250 KK yang tinggal di kos-kosan.

Mereka ditempatkan dilokasi yang menjadi tempat penampungan bagi korban kebakaran yakni mesjid, aula kantor kelurahan Bhayangkara dan di halaman SD Inpres APO.

“Pemicu kebakaran diakibatkan oleh kelalaian penggunaan kompor gas, terjadi bocoran tabung gas yang letaknya berdekatan dengan kompor minyak tanah yang saat itu menyala. Sementara akses damkar sulit menembus karena jalan ke pemukiman yang terbilang padat dan sempit,” katanya.

Namun, akhirnya si Jago Merah berhasil dipadamkan sekitar pukul 18.00 WIB setelah kurang lebih lima jam bergulat berusaha untuk memadamkannya.

Keberhasilan ujtuk memadamkan itu, berkat dukungan Pemerintah Kota Jayapura PDAM dan jasa mobil penjualan air.

Gelora Kemerdekaan 2020

Untuk memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-75, Partai Gelora Indonesia menyelenggarakan acara Gelora Kemerdekaan Indonesia 2020 dan peluncuran Akademi Pemimpin Indonesia (API)yang juga akan menyelenggarakan acara-acara menarik yang terbuka untuk umum yaitu:

  1. Opening dan Orasi Kebangsaan Waketum Fahri Hamzah, Jumat 14/8 jam 19.00 WIB
  2. TALK SHOW Sabtu 15/8 jam 11:15-12:15 WIB ”Membangun Kepemimpinan Indonesia Maju Di Tengah Krisis Global” bersama Dahlan Iskan
  3. TALK SHOW Sabtu 15/8 jam 16:00-17:00 WIB ”Perempuan di Tengah Digitalisasi Demokrasi” bersama Chusnul Mar’iyah, Ph.d
  4. TALK SHOW Minggu 16/8 jam 11:15-12:15 WIB Peluang Partai Baru di Kontestasi Politik Indonesia bersama Dr. Andi Irmanputra Sidin, S.H., M.H
  5. Pidato Kebangsaan dan Peluncuran Akademi Pemimpin Indonesia oleh Ketua Umum M. Anis Matta, Senin 17/8 jam 19.00 – 21.00

Kader Partai Gelora Lakukan Pencegahan Covid-19 di Kota Bekasi

Partai Gelora Kota Bekasi turut berkontribusi melakukan pencegahan penyebaran virus corona atau virus yang memiliki nama lain Covid-19 ini. Upaya tersebut dilakukan kader-kader Partai Gelora dengan cara sterilisasi menggunakan cairan desinfektan di lingkungan rumah warga.

Selain penyemprotan desinfektan, kader-kader Partai Gelora Kota Bekasi juga membagikan masker gratis kepada warga di Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi. Hal tersebut dilakukan seiring dengan telah ditetapkannya  Bekasi sebagai wilayah zona merah kasus Covid-19 di Jawa Barat.

Ketua Umum DPD Gelora Kota Bekasi Ariyanto Hendrata mengatakan, penyemprotan cairan desinfektan dan pembagian masker gratis merupakan bentuk partisipasi Gelora Kota Bekasi kepada masyarakat demi mencegah penyebaran yang lebih luas lagi.

“Penyemprotan dan pembagian masker merupakan usaha kita dari DPD Partai Gelora Kota Bekasi yang dalam hal ini dilaksanakan oleh teman-teman dari DPC Partai Gelora Kecamatan Jatiasih untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di Kota Bekasi,” kata Ariyanto, Selasa (14/4/2020).

Selain di Jati Asih, aksi pencegahan Covid-19 juga dilakukan oleh kader Partai Gelora Kota Bekasi di kecamatan lain, salah satunya adalah Pondok Gede dengan membagikan handsanitizer. Selain itu juga dibeberapa kecamatan lain yang telah bersinergi dengan pemerintah dalam melakukan pencegahan Covid-19.

Ariyanto juga mengimbau masyarakat agar mematuhi imbauan pemerintah untuk mendukung upaya penanganan Covid-19 di Kota Bekasi. Tindakan-tindakan kecil tapi berarti sangatlah dianjurkan seperti jaga jarak aman satu meter ketika berinteraksi dengan orang lain, menghindari kerumunan, berolahraga, dan sesering mungkin cuci tangan, serta tetap #DirumahAja apabila tidak ada keperluan yang mendesak.

“Selain itu, tidak lupa masyarakat juga untuk terus berfikir positif dan optimis menjalani hari karena insya Allah ujian ini akan berlalu apabila kita bergandeng tangan bersatu melawan Corona, dan tetap konsumsi informasi-informasi positif,” pungkasnya.

Sumber : RRI.co.id

Gerakan Partai Gelora Indonesia Hadapi Covid-19

Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora Indonesia) terus bergerak melawan pandemik Covid-19 yang saat ini penularannya masih terjadi di Indonesia.

Mahfuz Sidik Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gelora Indonesia menjelaskan kalau partainya terus berupaya bagaimana bisa membantu pemerintah dalam mengatasi pandemik Covid-19.

Gerakan yang dilakukan partainya, menurut Mahfuz adalah menggerakan para kader dan simpatisannya turun langsung di masyarakat.

Kata dia, apa yang dibutuhkan masyarakat maupun tenaga medis, terus diupayakan agar penanganan dan pencegahan merebaknya Covid-19 bisa diatasi.

“Aksi bagi masker, penyemprotan disinfektan, pengadaan tempat cuci tangan, pengadaan Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga kesehatan digerakan di semua DPW atau Provinsi,” ujar Mahfuz kepada suarasurabaya.net, Senin (6/4/2020).

Tidak hanya itu, Mahfuz juga menjelaskan kalau gerakan untuk memberi pendidikan kepada masyarakat seputar Covid-19 dilakukan melalu media sosial.

“Kita beri imbauan-imbauan untuk tetap di rumah selama ada wabah ini, kemudian apa saja gejala-gejala kalau seseorang terkena Covid-19 termasuk apa yang harus dilakukan, itu semua kita bagi atau posting di media sosial. Dan tidak lupa ajakan untuk berbagi membantu mengatasi pandemi seperti pengadaan APD dan lainnya,” kata dia.

Mahfuz menjelaskan kalau penanganan dampak Covid-19 tidak hanya secara medis, tetapi bagaimana membangun psikologis agar tidak panik yang justru bisa menurunkan imun seseorang. Oleh Ketua Umum Partai, kata dia, perlu juga membangun pengetahuan berbasis religi dan ilmu pengetahuan.

“Ketum Gelora sampaikan pesan bangun pengetahuan berbasis religi dan science. Jadi kita bikinkan video melalui youtube soal itu,” tegasnya.

Dampak ekonomi tidak lepas dari perhatian partai. Untuk itu, kata dia, pihaknya juga membuat sebuah diskusi dengan nara sumber yang kompeten di bidangnya, yang digelar melalui video conference.

“Diskusi-diskusi yang kita gelar ini dilakukan secara live, sehingga masyarakat bisa ikut terlibat untuk tanya jawab seputar tema yang diangkat,” ujar Mahfuz.

Dia mengatakan, tanggal 15 Maret 2020, Dewan Pimpinan Nasional Partai Gelora telah menerbitkan dua surat edaran tentang kewaspadaan bahaya Covid-19 dan tentang partisipasi sosial.

Berdasarkan surat edaran tersebut, sejak pertengahan Maret lalu DPW – DPW sudah bergerak membantu masyarakat. Gelombang pertama di semua DPW pulau Jawa, kemudian berlanjut ke Sumatera, Bali, Nusa Tenggara dan lainnya. Sekarang ini sudah 34 DPW turun membantu masyarakat, termasuk di Papua. Tiap DPW membuat gugus tugas dan dikoordinasi langsung oleh DPN yang diketuai oleh Fahri Hamzah Wakil Ketua Umum partai Gelora Indonesia.

“Saat ini gugus tugas Jateng sedang aktif kampanye “Jangan Mudik” yang akan diikuti oleh gugus tugas di lain daerah,” kata Mahfuz.

Menurut dia, tanggal 2 April lalu ada rakor DPN dengan 34 DPW tentang pembentukan gugus tugas di semua wilayah dan daerah untuk aksi solidaritas dan bantuan sosial ke masyarakat secara menyeluruh.

“Kita bikin donasi, dan hasilnya kita belikan sembako dan dibagi-bagikan secara gratis ke masyarakat,” pungkas Mahfuz.(faz/iss/ipg)

Sumber : Suarasurabaya.net

Alamat Dewan Pengurus Nasional

Jl. Minangkabau Barat Raya No. 28 F Kel. Pasar Manggis Kec. Setiabudi – Jakarta Selatan 12970 Telp. ( 021 ) 83789271

Newsletter

Berlangganan Newsletter kami untuk mendapatkan kabar terbaru.

X